Banten

Warga Pandeglang Diimbau Untuk Larang Mobil Melebihi Tonase Masuk Jalan Lingkungan

Administrator | Rabu, 20 Oktober 2021

Bupati Tangerang Irna Narulita berdiskusi dengan warga saat monitoring pembangunan jalan di sejumlah wilayah.

PANDEGLANG, (JT) - Pembangunan Jalan yang merupakan akses utama dan sangat didambakan masyarakat untuk kelancaran mobilitas dan peningkatan perekonomian. Namun jalan yang telah dibangun harus dijaga dan dirawat pula oleh masyarakat.  

"Dijaga dengan baik, dirawat, jangan dilalui oleh Kendaraan yang melebih tonase. Saya juga minta kepada tokoh agama dan masyarakat untuk melarang jika ada yang menjadikan sebagai adu balap atau ngebut ngebutan motor, karena bahaya bagi dirinya dan orang lain," ungkap Irna Narulita, Bupati Pandeglang, saat monitoring pembangunan Jalan di Ruas Teluk Lada-Samaboa, Kecamatan Majasari dan Sukajaya-Paniis Kecamatan Koroncong, Selasa (19/10/2021). 

Bupati juga menyampaikan untuk wilayah yang jalannya belum dibangun untuk bersabar, karena pembangunan akan terus dilakukan secara bertahap. 

"Warga Masyarakat diharapkan bersabar, pembangunan akan terus dilakukan, karena kami pemerintah daerah akan punya program yang terus berjalan yakni Program Jakamantul (Jalan Kabupaten Mantap Betul) yang insya Allah tahun depan akan kami gulirkan," ujarnya.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Dinas Pekerja Umum Asep Rahmat menjelaskan terkait pembangunan jalan di dua Kecamatan yang sedang dipantau tersebut akan segera rampung dalam waktu dekat. 

"Panjang Jalan yang dibangun di ruas Paniis-Sukajaya 1,28 kilometer, untuk progres yang sudah dibangun baru 600 meter dengan menggunakan betonisasi, sedangkan ruas jalan teluk lada-Samaboa dibangun jalan 1,4 Kilometer Betonisasi dan 150 meter menggunakan Hotmix, proses nya sudah 40 Persen”, jelasnya. 

Salah satu warga Kecamatan Koroncong Yaroh mengungkapkan kegembiraannya atas pembangunan jalan di daerahnya. Selama ini jalan di tempatnya selalu rusak dan susah untuk dilalui oleh kendaraan. 

"Alhamdulilah akhirnya ada perubahan akses jalan, sebelunya naik motor aja suka takut apalagi hujan. Sekarang mah mau kerja berangkat pagi juga nyaman," ungkapnya. (PUT)