Resensi Film

Passengers (2016)

Administrator | Jumat, 09 Desember 2016

Passengers adalah film Hollywood bergenre drama Sci-Fi, adventure dengan bumbu romantis. Film ini digarap oleh rumah produksi Columbia Pictures dan disutradarai oleh Morten Tyldum. Sedangkan naskah film ditulis oleh Jon Spaihts.

Film ini dibintangi oleh aktris terkenal Hollywood diantaranya, Andy Garcia, Jennifer Lawrence, Chris Pratt dan Michael Sheen. Film yang diproduksi oleh Sony Pictures Entertainment SPE, Start Motion Pictures dan Company Films dan rencananya akan mulai merilis film ini pada tanggal 21 Desember 2016.

Sinopsis

Film ini menceritakan sebuah pesawat luar angkasa bernama Avolon, dibangun untuk menempuh sebuah planet baru yang dikenal sebagai Homestay Colony. Avolon menempuh perjalanan panjang yang jaraknya jutaan mil cahaya sejauh 120 tahun dengan membawa 5.259 penumpang yang teridur di dalam bilik hibernasi (dimati surikan tidur panjang)

Suatu ketika akibat terjadi malfungsi dan mengalami kerusakan, katup bilik hibernasi Aurora Dunn (Jennifer Lawrence) dan Jim Preston (Chris Pratt) terbuka 90 tahun lebih awal dari seharusnya 120 tahun yang mengakibatkan resiko menjadi tua. Akibat pesawat yang rusak mereka berdua pun berusaha menemukan cara untuk menyelamatkan nyawa seluruh penumpang lainnya yang masih tertidur di bilik hibernasi.

Bagaimana akhir dari cerita film ini? Mampukah kapal Avolon sampai kepada perjalanannya? Mampukah Aurora dan Jim Preston menyelamatkan para penumpang Avolon?Saksikan film Passengers yang rencananya akan dirilis pada 21 Desember 2016.

Detail Cast and Crew Film 

Jenis Film : Drama, Sci-Fi, Romantis, Adventure
Durasi : –
Sutradara : Morten Tyldum
Penulis Naskah : Jon Spaihts
Produser : Neal H. Moritz, Ori Marmur, Stephen Hamel, Michael Maher
Produksi : Columbia Pictures
Cast : Jennifer Lawrence, Chris Pratt, Michael Sheen, Laurence Fishburne, Andy Garcia
Rilis : 21 Desember 2016

(dari berbagai sumber)