Jurnal Oto

Mercedes Boyong Mobil Ramah Lingkungan ke Indonesia

Administrator | Kamis, 23 Februari 2017

Foto, nicobenz.com

Di pasar otomotif dunia saat ini para produsen mobil berlomba untuk menghadirkan produk masa depan yang ramah lingkungan. Produk mobil-mobil yang ramah lingkungan ini berteknologi listrik dan hybrid. Produk ramah lingkungan tersebut dihadirkan sebagai solusi guna mengganti bahan bakar konvensional.

Diketahui beberapa tahun terakhir ini bahwa para agen pemegang merek (APM) di pasar otomotif tanah air, mulai mendatangkan produk yang ramah lingkungan. Contohnya seperti produsen pabrikan asal Jepang sudah lebih dahulu menghadirkan produk hybrid-nya di Indonesia. 

Sebut saja Toyota dengan Camry dan Alphard Hybrid, Honda dengan CR-Z, Nissan dengan X-Trail Hybrid, serta Lexus ES300h. Begitu juga dengan Mercedes Benz Indonesia (MBI) yang turut terpacu untuk membawa satu produknya ke Indonesia.

Pabrikan asal Jerman, Mercedes Benz menurut kabar yang beredar rencananya akan memperkenalkan produk ramah lingkungannya pada Agustus 2017 atau bertepatan dengan ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS). Namun, belum diketahui dengan pasti apakah yang dibawa tersebut mobil bertenaga listrik atau hybrid.

Seperti yang dikutip dari halaman semisena.com, Deputy Director Sales Operation & Product Management Mercedes Benz Cars, Kariyanto Hardjosoemarto berkata, “Untuk hybrid atau listrik tunggu kejutannya di GIIAS. Sedan atau SUV? belum tahu, tapi kami akan coba hadirkan.”

Mobil produk ramah lingkungan ini nantinya baru sebatas diperkenalkan saja dan belum bisa dibeli. Mercedes Benz Indonesia perlu persiapan dan perencanaan yang matang untuk memasarkan produknya. Seperti after sales untuk penganan masalah teknisi karena, alat dan penganannya berbeda dari mobil konvensional. Survei pasar yang masih belum dilakukan dan insentif pajak dsb. (berbagai sumber)