Figur

Kita Bahagia

Administrator | Jumat, 13 Januari 2017

Oleh : Marno   

KITA BAHAGIA

Para kabid yang menahkodai bidangnya masing-masing yang saya hormati

Para pengurus yang menjalankan roda berjalannya roda himpunan

Para kader umat dan kader bangsa sehimpun secita sekalian, saya menyampaikan salam sejahtera kepada kanda yunda sekalian.

Pada kesempatan yang insyaallah diridhai ini, dapat saya katakan kepada kanda yunda sekalian bahwa dalam hati saya merasa bahagia,
 karena Alhamdulillah saya dipertemukan di "rumah" umat ini dan menyatu dalam himpunan dengan kanda  yunda semua, dengan niat ikhlas  demi memperkuat jalinan ukhuwah islamiyah, semoga ini menjadi sebab munculnya rahmat dan hidayah-Nya kepada kita semua. Amiiiiin

Kanda yunda sekalian yang saya hormati,
Saya tau dan paham betul bahwa diantara kanda yunda banyak yang memiliki pengetahuan dan kemampuan lebih dibanding saya. Maka sebab itu saya mengharap dengan sangat melalui ikatan himpunan dan persaudaraan ini, saya  dapat menambah pengetahuan dan kemampuan saya. Karena saya paham pengetahuan dan kemampuan saya tidak seluas yang saya kehendaki, Maka atas dasar itu, marilah kita jadikan pertemuan dan perhimpunan kita ini sebagai upaya untuk kita semua agar menjadi lebih baik dari kondisi kita sekarang.

sekali lagi saya menyampaikan salam dan hormat kepada kanda yunda sekalian.

Ketika keputusan RAK menghasilkan saya sebagai formateur komiti  bulan agustus 2016 yang lalu, hati saya bahagia, karena diberi kesempatan dan lapangan yang luas untuk meningkatkan kualitas iman, ilmu dan amal. sekaligus mengaplikasikannya dengan pengabdian secara nyata. Kanda yunda semua mungkin mengetahui bahwa saya bukanlah orang yang pandai dan berkompeten dalam memimpin, karena itu dengan segala kerendahan hati, saya mengharap masukan dan kritiknya untuk masa depan himpunan yang kita cintai ini.

Kanda yunda sehimpun secita sekalian,
4 bulan telah kita lewati bersama di himpunan ini, Alhamdulillah usaha dan ikhtiar telah sama-sama kita upayakan dan laksanakan, semoga itu semua menjadi amal social kita dan mendapat keridhoan dari allah swt. Sebagaimana tujuan himpunan kita yang termaktub dalam konstitusi kita pasal 4 (terbinanya insan akademis, pencipta, pengabdi yang bernafaskan islam dan bertanggung jawab atas terwujudnya mayarakat adil makmur yang diridhai Allah SWT).
    
Namun saya lihat bahwa masih ada kekurangan yang harus kita perbaiki, harus kita lihat dan kita sadari bersama, kondisi kita sekarang dihadapkan dengan tantangan yang tak mudah, mulai dari program kerja yang belum terealisasi, budaya diskusi dan iklan belajar-mengajar yang kurang efektif berjalan, belum lagi kondisi internal kita, yang menimbulkan pertanyaan ; mengapa banyak kader yang mulai luntur akan semngat berorganisasinya? Apa yang salah dengan formula yang kita berikan? kenapa sikap kepemilikan terhadap Komiti, kini mulai lusuh?

Mengapa ada oknum yang menolak kehadiran kita? dan berbagai tantangan yang menghadang kita saat ini. Maka ini perlu penyikapan dan resolusi dengan segera. Pada intinya banyak yang harus kita kerjakan di himpunan kita ini.

Kanda yunda sekalian, kita dipertemukan dan ditakdirkan berhimpun di himpunan ini untuk menjadi saudara, sebagaimana budaya yang ada di himpunan kita “di HMI berteman lebih dari saudara” maka marilahlah kita rekatkan kembali, satukan kembali langkah kita bersama karena berapapun data kader kita, jumlah kita tetap satu.

Kanda yunda sehimpun secita sekalian,
kita dibina dan mengabdi di himpunan ini hanya berpihak kepada kebaikan dan kebenaran atau independen dalam sikap dan geraknya , satu yang kita tuju yaitu ridha allah awt. Inilah yang semua kita kehendaki. Akan tetapi, jika kadang-kadang ada di antara kita yang melalikan kewajiban demi keuntungan diri sendiri, saya serahkan kepada allah Swt yang maha kuasa sebagai penghakimnya.
Saya berharap ke depan kita dapat lebih peka, kreatif dan progresif serta dapat bersinergi dan meciptakan hubungan yang baik harmonis.

Terakhir, marilah sama-sama kita berbahagia dan bersyukur dengan segala tugas dan tantangan ini, karena kita memiliki kesempatan untuk melaksanakan sesuatu yang indah dan suci. Demikian beberapa yang ingin saya sampaikan, kurang lebihnya mohon maaf dan maklum. Dunia akhirat kita perjuangkan dengan iman, ilmu dan amal. Yakin usaha sampai.

Billahi taufik wal hidayah
Wassalamualaikum Wr Wb.  

salam hijau hitam.
salam sehimpun secita.

Penulis adalah ketua umum HMI Komisariat Tigaraksa Periode 2016-2017