Banten

Hermansyah Resmikan Lab Komputer SDN Kedung Dalem

Administrator | Rabu, 12 April 2017

MAUK - Wakil Bupati Tangerang H. Hermansyah resmikan Laboratorium Sekolah Dasar Negeri Kedung Dalem II Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang. Peresmian dilaksanakan di halaman Sekolah SDN Kedung Dalem II.

Bantuan Laboratorium Komputer hasil dari CSR Yayasan Habitat Kemanusiaan (Habitat For Humanity Indonesia) yang diserahkan langsung oleh Herbet Barimbing selaku Operation Manager Habitat For Humanity Indonesia kepada Kepala sekolah SDN Kedung Dalem II kecamatan mauk.

Herbet Barimbing selaku Operation Manager Habitat For Humanity Indonesia menerangkan, organisasinya difokuskan untuk rumah layak huni bagi masyarakat tidak mampu. Sehubungan anak-anak menempuh pendidikan dasar dan masih banyak sarana pendidikan yang harus dibenahi, juga sebagian anak-anak didik menyita waktunya disekolah maka dari itu kita pun menyentuh dunia pendidikan sebagai rumah siswa siswi bermimpi menjadi sesuatu yang berguna.

"Sebetulnya Habitat di fokuskan untuk mewujudkan rumah layak huni bagi masyarakat tidak mampu. Saat ini dunia pendidikan kita beri bantuan untuk fasilitasnya," ujar Herbet.

Wakil Bupati Tangerang H. Hermansyah mengatakan dewasa ini urusan pemerintahan daerah terus mengalami peningkatan, urusan dan tanggung jawab pemerintah begitu banyak dibutuhkan sinergitas dari pihak-pihak swasta lainya untuk pembangunan, saya mengapresiasi langkah habitat yang telah membantu program-program pemerintah mulai dari rumah layak huni dan pembangunan lainya.

"Saya sangat bangga dan apresiasi kepada habitat yang memberikan bantuan, jaga dan rawat bantuan tersebut untuk kemajuan dunia pendidikan di SDN Kedung Dalam," ucap Wabup kepada para guru di SDN kedung dalam II.

Kepala Sekolah Dasar Kedung Dalem II Nani Rukmini mengucapkan terimakasih atas bantuan dan menyalurkan bantuannya untuk menambah fasilitas sekolah, dan alhamdulillah telah dipergunakan siswa kelas VI.

"Sangat bermanfaat dalam menambah pengajaran di SDN kami, siswa sudah bisa print format exel," ucap Nani Kepala sekolah SDN Kedung Dalam II.

Adapun Laboratorium Komputer berukuran 5x7,5 meter. 10 set personal Komputer, 1 projector, printer, tiga kipas angin, dan 800 buah buku bacaan. (Diskominfo)