Politik

Pilkada Kabupaten Tangerang

Dwi Jatmiko Mendaftar di Partai Nasdem

Administrator | Kamis, 10 Agustus 2017

LEGOK - Perhelatan pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Tangerang mulai memanas. Ketua KSPSI Provinsi Banten Dwi Jatmiko resmi menyerahkan formulir pendaftaran sebagai bakal calon bupati di Partai Nasional Demokrat (Nasdem), Rabu (9/8/2017).

Kedatangan orang nomor satu di kalangan buruh se Banten ini cukup meriah. Selain dikawal brigade buruh dan sejumlah pengurus partai politik (Parpol), juga diiringi musik tradisional kendang pencak yang merupakan khas Banten. Kedatangan rombongan langsung diterima oleh ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Tangerang Khairul Ikhwan dan jajarannya.

Setelah menyerahkan berkas langsung kepada ketua DPD Partai Nasdem dan ketua tim penjaringan, Dwi Jatmiko menyampaikan visi dan misinya sebagai bakal calon Bupati Tangerang. Menurut Jatmiko, dirinya sengaja memilih Partai Nasdem karena partai ini memiliki motto restorasi. Dengan demikian sangat cocok dengan dirinya yang ingin merestorasi Kabupaten Tangerang dari kondisi saat ini.

Menurutnya, banyak kesamaan antara Partai Nasdem dengan serikat buruh yang kini ia pimpin. Yakni di Nasdem memiliki garda bela negara di serikat buruhpun sama. "Saya ingin menunjukkan kepada khalayak ramai bahwa wakil dari buruh di Banten akan berkolaborasi langsung dengan partai politik untuk mencalonkan diri sebagai kepala daerah," ujar Dwi Jatmiko.

Dirinya sangat optimis, dengan serikat buruh yang ada di Banten khususnya Kabupaten Tangerang ini, dirinya sudah bisa menguasai massa sekitar 30 persen dari total penduduk 3,4 juta jiwa se Kabupaten Tangerang. Artinya dengan dibantu parai politik, akan sangat mudah memenangkan kontestasi poltik untuk menjadi kepala daerah di kota seribu industri ini.

"Nasdem terkenal dengan restorasinya. Dimana kita harus mengembalikan pemerintahan yang sudah carut marut dengan empat kunci. Yakni memperbaiki, mengembalikan, memulihkan dan mencerahkan. Jika tidak ada yang memulai tidak mungkin ada perubahan," terangnya, saat menyerahkan formulir pendaftaran di kantor DPD Nasdem, Jalan Raya Legok, Desa Babat.

Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Tangerang Khairul Ikhwan mengungkapkan, dirinya sangat mengapresiasi kedatangan Dwi Jatmiko yang secara langsung menyerahkan formulir pendaftaran sebagai calon Bupati Tangerang ini. Ini merupakan yang pertama kali mendaftar dan datang langsung tanpa harus ada perwakilan.     

Bagaimanapun menurut Khairul Ikwan, Partai Nasdem tidak bisa mengusung calon Bupati dan Wakil Bupati Tangerang secara sendirian. Partai yang memiliki 4 kursi di DPRD Kabupaten Tangerang ini, masih membutuhkan 6 kursi tambahan untuk bisa mencapai 20 persen kursi parlemen sesuai aturan KPU.

"Ya tentu kami harus menjalin komunikasi dengan partai lain untuk mengusung calon Bupaten dan Wakil Bupati periode 2018-2023 mendatang," tukasnya. (PUT)